Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DTPHP Kalteng Bagikan 10 Ribu Itik untuk Pulang Pisau

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 01 Februari 2021 - 22:21 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Dinas Tanaman Pengan Holtikultura dan Peternakan (TPHP) Kalimantan Tengah (Kalteng) mendistribusikan 10 ribu itik untuk membantu petani.

Itik ini merupakan bantuan tambahan saat kunjungan kementerian untuk kawasan khusus di Kabupaten Pulang Pisau.   

“Pas kunjungan menteri hanya tambahan untuk itik 10 ribu khusus Pulang Pisau, untuk seluruh kawasan food estate sudah disebarkan bantuannya,” kata Kepala Dinas TPHP Kalteng, Sunarti, Senin 1 Februari 2021.

Sunarti menuturkan walau bantuan itik sudah dari 2020 tapi pihaknya mulai menyebarkan pada awal Januari 2021.

“Sebenernya mau dikasih itik DOD atau itik yang baru berumur sehari. Tapi saya menolaknya karena rawan mati. Jadi tunggu sudah gede yang disebar,” ungkapnya.

Sunarti menerangkan jenis itik yang dibagikan merupakan itik master hasil persilangan Itik Mojosari dan Itik Alabio. (HERMAWAN DP/B-6)

Berita Terbaru