Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Pesan Kades Tumbang Tariak Kepada Ketua RT Terpilih

  • Oleh Magang 1
  • 08 Februari 2021 - 15:05 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun – Kepala Desa Tumbang Tariak, Kecamatan Kurun, Kabupaten Gunung Mas, Rodi Asser meminta kepada Ketua Rukun Tetangga terpilih di desa setempat agar dapat bersinergi dengan seluruh pihak.

“Tumbang Tariak baru saja melaksanakan pemilihan Ketua RT dan telah terpilih Ketua  RT 01, 02, dan 03. Saya harap Ketua RT terpilih dapat bersinergi dengan seluruh pihak,” ujarnya, Senin 8 Februari 2021.

Dia menuturkan, Ketua RT hendaknya dapat menjalin sinergi yang baik dengan pemerintahan desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, serta masyarakat dan pihak lainnya.

Selain itu,  Ketua RT terpilih hendaknya juga siap menerima kritik yang membangun dari berbagai pihak, sehingga kinerja mereka akan semakin baik nantinya.

Ketua RT terpilih diharap dapat mendukung setiap program pemerintah, baik itu pemerintah pusat, provinsi, kabupaten,  kecamatan, dan desa.

“Saya ucapkan selamat kepada Ketua RT terpilih. Semoga kedepan Tumbang Tariak semakin maju dan masyarakat semakin sejahtera,” tukas Rodi Asser. (MAGANG/B-5)

Berita Terbaru