Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Jembatan Jelai Potensi Baru Dalam Peningkatan Ekonomi di Sukamara

  • Oleh Norhasanah
  • 11 Maret 2021 - 16:20 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Jembatan penghubung antara Kabupaten Sukamara, Provinsi Kalimantan Tengah dengan Kabupaten Ketapang, Provinsi Kalimantan Barat akan membawa dampak ekonomi bagi daerah Bumi Gawi Barinjam.

Agar Sukamara siap menghadapi potensi tersebut, maka berbagai hal mulai diperdiapkan termasuk dalam perbaikan dalam pelayanan publik. "Jika jembatan jelai itu sudah fungsional, maka ada beberapa potensi yang harus siap disambut," kata Bupati Sukamara, Windu Subagio, Kamis, 11 Maret 2021.

Untuk bisa menyambutnya, maka ada hal-hal yang harus siapkan, mulai dari penginapan hotel yang presentatif, kuliner dengan prodak yang bermutu, baik dari segi packaging-nya agar bisa menjadi oleh-oleh yang menarik.

"Termasuk juga pelayanan publik seperti rumah sakitnya, selain itu juga harus ada sekolahan unggulan ditempat kita, sehingga bisa membuat orang yang ada di Kalbar itu tertarik juga untuk menyekolahkan anaknya disini," ujarnya.

Menurut Windu, apabila pemerintah bisa menyiapkan hal tersebut, maka akan sangat membawa dampak terhadap perputaran perekonomian yang ada di Kabupaten Sukamara kedepannya.

"Semua itu berdampak ekonomi, sampai orang sakitpun berdampak ekonomi, kalau ada keluarganya yang sakit, mungkin bisa 20 orang yang datang ke Sukamara. Mereka perlu makan dan perlu penginapan," tukas Windi Subagio. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru