Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tingkatkan Sinergitas, Kodim 1011 Kuala Kapuas Gelar Komsos Komunitas

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 02 April 2021 - 13:10 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Kodim 1011 Kuala Kapuas telah menggelar Komunikasi Sosial (Komsos) TNI dengan komponen atau momunitas bangsa lainnya (pembinaan komunitas), bertempat di Aula Mako Kodim setempat.

Dalam kegiatan Komsos tersebut mengangkat tema "Mengawal Keutuhan dan Kemajuan Bangsa Dalam Bingkai NKRI", juga bertujuan untuk meningkatkan sinergitas bersama komunitas, dalam hal ini sejumlah komunitas adat, budaya, dan kepariwisataan.

Dandim 1011 Kuala Kapuas, Letkol Inf Ary Bayu Saputro, mengatakan kegiatan Komsos yang sudah diselenggarakan tersebut, merupakan salah satu program kerja meningkatkan komunikasi dialogis serta memperkokoh sinergitas antara TNI dengan segenap komponen bangsa.

"Sehingga diharapkan akan terwujud kesamaan pandang dalam menyikapi berbagai permasalahan yang terjadi di wilayah Kabupaten Kapuas dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia," kata Letkol Inf Ary Bayu, Jumat, 2 April 2021.

Sesuai tema kegiatan tersebut, lanjut Dandim menuturkan TNI AD adalah anak kandung rakyat, dan bekerja untuk rakyat. Karenanya komunikasi dan sinergitas sangat penting terus terjalin.

"Karena kekuatan utama dari Negara Indonesia adalah kemanunggalan TNI bersama rakyat, sesuai dengan yang diamanatkan dalam Undang-Undang Dasar Negara 1945," pungkasnya. (DODI RIZKKANSYAH/B-5)

Berita Terbaru