Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kapolsek Sebangau Ajak Warga Cegah Karhutla

  • Oleh Parlin Tambunan
  • 18 Mei 2021 - 20:06 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kapolsek Sebangau Ipda Anastasya Helena Rompas terus berupaya serta mengajak warganya untuk bersama-sama mencegah terjadinya Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) diwilayah hukumnya.

Kapolsek didampingi anggotanya saat menyambangi lahan milik warga diseputaran Kelurahan Kelampangan pada Selasa 19 Mei 2021.

Terhadap pemilik lahan, Kapolsek menyosialisasikan tentang dampak berbahaya yang disebabkan apabila terjadinya karhutla, terutama pada kerusakan alam dan munculnya bencana kabut asap.

"Saat ini kita semua sedang bergumul dengan wabah Covid-19 yang masih melanda, oleh karena itu marilah kita bersama mencegah terjadinya karhutla agar tidak semakin memperburuk keadaan Kota Palangka Raya,” imbaunya.

Dia menyampaikan pesan, agar warga setempat tidak melakukan pembakaran pada hutan, lahan maupun pekarangan, karena terlihat masih ada kerawanan pada lahan-lahan yang mengering dan sangat mudah terbakar.

“Semoga upaya ini dapat meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat untuk turut menjaga kelestarian alam dengan mencegah terjadinya karhutla dan bencana kabut asap di Bumi Tambun Bungai ini,” pungkasnya. (PARLIN TAMBUNAN/B-6)

Berita Terbaru