Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga Desa Anjir Harapkan Pembangunan Pasar

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 14 Juni 2021 - 12:25 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Warga Desa Anjir, Kecamatan Kahayan Hilir, Kabupaten Pulang Pisau berharap, pemerintah bisa meningkatkan infrastruktur berupa pembangunan pasar masyarakat.

“Masyarakat di Desa Anjir mengharapkan adanya pembangunan pasar di desa,” kata Anggota Komisi IV DPRD Kalteng, Maruadi.

Maruadi mengatakan, masyarakat ingin pasar tersebut dapat menjadi wadah untuk menjual hasil olahan pertanian maupun kerajinan lokal di sana.

“Selama ini belum ada pasar khusus yang menjual hasil panen atau olahan pertanian maupun kerajinan dari masyarakat setempat,” tambah Maruadi.

Ia menuturkan, selain pasar masyarakat juga berharap adanya bantuan dari pemerintah untuk menguatkan infrastruktur jalan pertanian desa.

 

“Berharap adanya upaya pemerintah dalam pembangunan sarana infrastruktur jalan pertanian di desa. Sehingga, semakin memudahkan masyarakat dalam mengangkut dan mendistribusikan hasil panen mereka,” tandasnya. (HERMAWAN DP/B-7)

Berita Terbaru