Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Katingan Apresiasi Pabrik Pemecah Batu di Hampangen Rekrut Tenaga Kerja Lokal

  • Oleh Abdul Gofur
  • 15 Juni 2021 - 06:40 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Bupati Katingan Sakariyas mengapresiasi beroperasinya pabrik pemecah batu di Desa Hampangen, Kecamatan Katingan Hilir.

"Saya mengapresiasi PT Selo Agung Setiaji yang membuka lapangan kerja terutama warga lokal sekitar pabrik ini," kata Sakariyas saat menghadiri terkait telah berdirinya pabrik pemecah batu ini, Senin, 14 Juni 2021.

Ia mengaku sudah lama melihat kegiatan dii tempat ini, namun dirinya belum pernah masuk ke dalam. "Dengan adanya tenaga kerja lokal, megurangi pengangguran di Kabupaten Katingan ini," sebutnya.

Sakariyas menyampaikan bahwa Kabupaten Katingan memiliki sumber daya alam atau SDA yang luar biasa. "Tapi miskin, kita punya perkebunan, pertambagan, ada HPH, ada usaha lain masyarakat, tapi saya liat ini belum maksimal, sebab petugas kita yang mencari pendapatan ini yang tidak maksimal," ujarnya.

Sebenarnya, lanjut dia, pendapatan yang harus digali dari beberapa sumber sangat luar biasa, akan tetapi saat ini ternyata masih belum mampu menambah PAD.

"Harapan saya dengan telah produksinya pabrik pemeca batu di sini akan meningkatkan PAD kita kedepannya, karena PAD Katingan tahun kemarin hanya Rp 65 milyar saja," ujarnya.

Sakariyas berharap, dengan adanya pabrik pemecah batu itu nantinya pembangunan ruas jalan di daerahnya juga dapat memanfaatkan batu dari tempat ini, tidak lagi mendatangkan dari luar daerah.

Manajemen PT Selo Agung Setiaji, Roberto mengatakan, alat peremuk batu di Hampangen ini kapasitas 150 ton per jam.

"Jumlah karyawan 45 orang, sebagian besar putra putri warga sekitar dengan upah standar UMR di Katingan. Kami harapkan bimbingan dan araham bupati agar kami dapat bersaing sehat dengan perusahaan sejenis lainnya," ucapnya. (ABDUL GOFUR/B-7)

Berita Terbaru