Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Banggar DPRD Kapuas dan TAPD Bahas Rancangan Perda Perubahan APBD 2021

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 22 September 2021 - 18:40 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kabupaten Kapuas bersama Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) melakukan rapat pembahasan Rancangan Perda tentang perubahan APBD tahun anggaran 2021 pada Rabu, September 2021.

Kegiatan yang berlangsung di ruang rapat gabungan dewan itu dipimpin Wakil Ketua I DPRD Kapuas, Yohanes. Sedangkan, dari pihak TAPD Kabupaten Kapuas dihadiri Sekda Septedy bersama sejumlah kepala SOPD terkait.

"Kita bersama TAPD melaksanakan rapat Rancangan Perda tentang perubahan APBD tahun 2021. Sejak pagi sudah sampai sore ini pembahasannya," kata Yohanes.

Yohanes menyebutkan, ada beberapa item yang masih belum sinkron, sehingga sekarang sementara dilakukan skorsing, mengingat waktu yang terbatas. "Akan dilanjutkan besok pagi," ucapnya.

Sementara itu, Sekda Kapuas, Septedy mengatakan bahwa rapat hari ini pada prinsipnya sepakat dengan rancangan KUA-PPAS perubahan APBD 2021 yang sudah digelar pada 10 September lalu. 

"Tadi kita hanya bahas dengan rincian dari pergeseran pergeseran yang sudah kita floting di masing-masing komisi karena besok akan kita rapatkan lagi pagi hari," ucap Septedy.

Kemudian, jika sudah rampung, maka akan dilakukan finalisasi Rancangan Perda tentang Perubahan APBD tahun anggaran 2021 tersebut. (DODI RIZKIANSYAH/B-7)

Berita Terbaru