Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polda Kalteng Ramah Tamah dengan Belasan Organisasi Masyarakat

  • Oleh Parlin Tambunan
  • 24 Oktober 2021 - 06:11 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Polda Kalteng menggelar ramah tamah dengan belasan organisasi masyarakat dan paguyuban.

Kegiatan dilaksanakan di Kantor Ditintelkam Polda Kalteng, Sabtu 23 Oktober 2021.

Hadir dalam kegiatan ini Wakapolda Kalteng Brigjen Ida Oetari Poernamasasi mewakili Kapolda Irjen Dedi Prasetyo, Karo Ops Kombes Andreas Wayan Wicaksana dan sejumlah pejabat utama serta diikuti 11 anggota dari berbagai organisasi dan paguyuban masyarakat di Kalteng.

Wakapolda mengatakan kegiatan ini selain untuk mempererat hubungan sinergi juga untuk meningkatkan silaturahmi dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda  2021.

"Semoga kegiatan ini dapat terus dilaksanakan guna mempererat silaturahmi antara Polda Kalteng dengan forum kebangsaan," katanya.

Sementara Kabidhumas Polda Kalteng Kombes K. Eko Saputro menambahkan pihaknya siap membantu dan mengawal saat  pelaksanaan acara peringatan hari Sumpah Pemuda tersebut.

"Semoga dengan diadakanya kegiatan ini, pelaksanaan peringatan hari Sumpah Pemuda nantinya dapat berjalan sukses," tutupnya. (PARLIN TAMBUNAN/B-6)

Berita Terbaru