Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Penyebab dan Nilai Kerugian Akibat Kebakaran di Kantor BPN Barito Timur

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 06 Desember 2021 - 13:40 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Kapolres Barito Timur, AKBP Afandi Eka Putra mengungkapkan, dari keterangan para saksi atas kebakaran salah satu ruangan kantor Badan Pertanahan Nasional atau BPN Kabupaten Barito Timur, diduga sumber api berasal dari korsleting atau arus pendek listrik dari terminal jack dan kipas angin kemudian menjalar ke sofa bed.

"Ruangan yang terbakar adalah ruangan survei dan pemetaan yang didalamnya terdapat data penting sehingga perlu identifikasi lanjutan dari unit identifikasi Satreskrim Polres Barito Timur," kata Kapolres di Tamiang Layang, Senin, 6 Desember 2021.

Dia menjelaskan, barang yang terbakar atau rusak dalam peristiwa tersebut yakni 1 buah pendingin ruangan atau AC, 2 buah kipas angin, 1 buah sofa bed, 2 buah blower pembersih udara, terminal jack, plafon serta kaca jendela.

"Jika dikonversikan dalam bentuk uang, total kerugian mencapai Rp 10 juta," imbuh Kapolres.

Kebakaran yang diduga mulai terjadi pukul 00.00 WIB, Minggu, 5 Desember 2021 itu diketahui piket SPKT dan piket fungsi Polres Barito Timur setelah menerima laporan lisan dari pegawai BPN bernama Roby.

"Saat kejadian kantor BPN dalam keadaan sepi dan hujan gerimis, hanya ada 1 petugas jaga malam," ungkap Kapolres.

Mendapatkan laporan, Pawas dan Kanit I SPKT Polres Barito Timur kemudian mengumpulkan piket fungsi dan  menghubungi Damkar Pemda serta langsung berangkat ke lokasi kebakaran.

"Sesampainya di TKP ruangan survei dan pemetaan telah dipenuhi asap dan barang-barang sudah diamankan oleh petugas jaga, piket SPKT dan piket fungsi membantu mengeluarkan dokumen serta barang elektronik. Sekitar pukul 00.30 WIB unit Damkar Pemda dan dibantu Relawan Matabu berhasil memadamkan api," tandasnya. (BOLE MALO/B-5) 

Berita Terbaru