Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Disarpustaka Kapuas Fasilitasi Asistensi Penggunaan Aplikasi Srikandi

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 03 Maret 2022 - 20:50 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Disarpustaka) Kapuas melalui Bidang Pengelolaan Arsip maupun Bidang Pembinaan dan Pengawasan Kearsipan memfasilitasi asistensi penggunaan aplikasi Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi atau Srikandi.

Kegiatan tersebut diikuti sejumlah SOPD, kecamatan, dan kelurahan dalam rangka pengelolaan arsip.

Kepala Disarpustaka Kapuas, Komari mengatakan selanjutnya, pihaknya akan mengevaluasi kembali pelaksanaan maupun dalam penginputan pengisian bagan/struktur organisasi pada perangkat daerah, kecamatan, dan kelurahan.

“Selanjutnya apabila perangkat daerah, kecamatan dan kelurahan ada hal-hal terkait Srikandi maupun berkenaan dengan tata kelola kearsipan dan lain-lain, dapat berkonsultasi langsung ke disarpustaka," kata Komari, Kamis 3 Maret 2022.

Dia mengatakan, pada tahun ini, direncanakan bimtek aplikasi Srikandi dengan narasumber dari Arsip Nasional RI secara luring atau tatap muka.

"Harapannya dapat membantu dalam penggunaan aplikasi Srikandi nantinya dan dapat menambah pengetahuan apa yang sudah disampaikan narasumber," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-11)

Berita Terbaru