Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Komisi II DPRD Kalteng Nilai Program TORA Belum Berjalan Maksimal

  • Oleh Donny Damara
  • 28 Maret 2022 - 20:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wakil Komisi II DPRD Kalteng, Sudarsono menilai upaya pemerintah melakukan terobosan dalam pengelolaan lahan dan salah satunya melalui program Pemanfaatan Tanah Objek Reforma Agraria (TORA) selama ini masih belum berjalan maksimal.

Dia mengatakan keberadaan program TORA dari pemerintah pusat itu sangat positif bagi masyarakat, khususnya di Kalteng.

Sebab program ini mampu mencakup siapapun yang selama ini mengalami kesulitan dalam membuka peluang, namun upaya positif itu belum terlihat maksimal.

"Tentu kami menghargai terobosan pemerintah melalui TORA. Tapi kami masih belum melihat secara nyata pengaruhnya, meskipun sudah mulai ada, namun sepertinya belum memenuhi harapan masyarakat banyak, karena memang lahan yang bisa dikelola pun masih terbatas," ujarnya, Senin, 28 Maret 2022.

Politisi Partai Golkar ini mengungkapkan dalam pelaksanaan reses perseorangan yang dilaksnakan belum lama ini, beberapa aspirasi yang disampaikan masyarakat, khususnya Dapil II meliputi Kotawaringin Timur dan Seruyan cukup banyak berkaitan dengan program TORA.

Disebutkan, sudah ada beberapa desa yang tercatat sebagai desa yang masuk dalam program TORA, tapi hingga kini pelaksanaannya belum juga direalisasi oleh pemerintah. Oleh karena itu meski kehadirannya positif, tapi masih ada beberapa masyarakat yang merasa bahwa program TORA berjalan lambat.

"Jadi memang kendalanya masih dalam tingkat pelaksanaan, karena membutuhkan berbagai tahapan dan waktu. Tapi masyarakat tidak mengenal hal seperti itu, yang mereka inginkan yakni program tersebut secepatnya terwujud," kata mantan Bupati Seruyan ini. (DONNY D/B-11)

Berita Terbaru