Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Gunung Mas Minta Masyarakat untuk Menjaga Toleransi

  • Oleh Riska Yulyana
  • 06 April 2022 - 18:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Bupati Gunung Mas Jaya S Monong memberikan ucapan selamat menunaikan ibadah puasa di Bulan Ramadan untuk masyarakat setempat yang menjalankannya.

"Saya mewakili pemerintah Kabupaten Gunung Mas mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa bagi masyarakat yang menjalankannya," ujarnya, Rabu 6 April 2022.

Jaya juga mengimbau pada semua warga di Kabupaten Gunung Mas untuk menjaga toleransi dan saling menghargai khususnya bagi mereka yang sedang menjalankan ibadah puasa di Bulan Ramadan.

Tidak hanya itu, ia juga mengingatkan agar masyarakat untuk segera vaksinasi Covid-19 baik dosis pertama kedua maupun ketiga (Booster) apa lagi sebagian masyarakat berencana untuk melaksanakan mudik lebaran.

Orang nomor satu di Bumi Habangkalan Penyang Karuhei Tatau ini juga mengingatkan dan mengimbau pada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, seperti menggunakan masker, sering mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas agar kesehatan tetap terjaga di Bulan Ramadan ini.

"Semoga di Bulan Ramadan ini kita semua dalam keadaan sehat dan jangan lupa untuk memperkuat tali silaturahmi," tukasnya. (RISKA YULYANA/B-5)

Berita Terbaru