Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Distribusi Lancar Harga Sembako di Kuala Pembuang Stabil

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 26 April 2022 - 18:31 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Ketersediaan bahan kebutuhan pokok masyarakat di Kuala Pembuang, Kabupaten Seruyan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah tersedia dan aman.

Plt Kadis Koperindag Seruyan, Primermen mengatakan, ketersediaan bahan pokok masih aman begitu pun dengan harga masih relatif  stabil.

“Ketersediaan bahan kebutuhan pokok untuk memenuhi permintaan masyarakat menjelang lebaran aman dan distribusinya lancar," kata Primermen, Selasa 26 April 2022.

Diharapkan hingga menjelang lebaran harga bahan kebutuhan pokok bisa tetap stabil, meski akan terjadi peningkatan pembelian dari masyarakat.

Sebelumnya dikhawatirkan terjadi kenaikan harga gula pasir, namun lantaran lancarnya distribusi dari para agen, maka harga gula di pasaran saat ini masih tetap stabil.

“Harga sayuran juga masih tetap stabil termasuk harga cabai, selain pasokan dari pulau jawa lancar juga hasil panen petani lokal sangat membantu menjaga kestabilan harga cabai di pasaran ,” tandasnya. (FAHRUL/B-11)

Berita Terbaru