Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kajari Barito Timur: Pengambilan Barang Bukti Tidak Dikenakan Biaya

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 24 Mei 2022 - 17:20 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Kepala Kejaksaan Negeri Barito Timur, Daniel Panannangan menegaskan pengambilan barang bukti di kejaksaan negeri setempat tidak dikenakan biaya apapun.

"Ini merupakan inovasi pelayanan yang kami berikan kepada masyarakat Barito Timur saat ingin mengambil barang bukti yang telah memiliki kekuatan hukum tetap," ujarnya melalui Kasi Intel Kejaksaan Negeri Barito Timur, Angga Saputra, Selasa, 24 Mei 2022.

Itu sebabnya, dia berharap masyarakat yang memiliki kepentingan tidak ragu ketika akan mengambil barang bukti karena selain tidak dikenakan biaya, prosesnya juga mudah dan cepat.

Salah satu warga bernama Martambuan Baji yang dimintai tanggapannya saat mengambil barang bukti, membenarkan apa yang disampaikan Kajari. Dia bahkan mengapresiasi inovasi pelayanan tersebut.

"Pengambilannya cepat. Ini hebat dan tanpa pungutan biaya lagi," kata Martambuan usai mengambil barang miliknya.

Warga Banjarmasin Kalimantan Selatan yang berprofesi sebagai guru ini mengaku mengambil barang bukti berupa sepeda motor Suzuki Shogun melalui prosedur yang tidak berbelit-belit.

"Pelayanan yang diberikan Kejari Barito Timur dalam pengambilan barang bukti sangat memuaskan, petugas juga melayani dengan ramah," ungkapnya. (BOLE MALO) 

Berita Terbaru