Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemprov Kalteng Jalin Kerja Sama dengan Tiga Rumah Sakit

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 04 Juli 2022 - 16:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah (Kalteng) menjalin kerja sama bersama dengan tiga rumah sakit, yakni RS Harapan Kita, RS Mahar Mardjono dan Dharmais.

Komitmen kerja sama diwujudkan dalam penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU), kerja sama penanganan Jantung Stroke dan Kanker di Aula Jayang Tingang Kompleks Kantor Gubernur Kalteng, Senin, 4 Juni 2022.

"Terima kasih sejarah baru kalteng dalam bidang kesehatan," sebut Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran usai penandatanganan MoU bidang kesehatan.

Seperti diketahui, rencana kerja sama tersebut sudah mulai dilakukan sejak beberapa hari terakhir. Sebelumnya, Direktur RSUD dr Doris Sylvanus, Yayu Indriaty bersama Pemprov Kalteng menggelar pertemuan dengan RS Harapan Kita.

RS Doris Sylvanus diberikan kepercayaan untuk nantinya melakukann program layanan prioritas, dalam hal ini adalah pelayanan penyakit jantung, penyakit otak/stroke dan penyakit kanker.

Saat itu, Yayu menyebutkan berdasarkan data dari Provinsi Kalteng, penyakit jantung, penyakit otak/stroke dan penyakit kanker merupakan tiga penyakit yang masuk dalam sepuluh penyakit terbanyak yang dilayani di RSUD Doris Sylvanus.

Penyakit tersebut juga merupakan salah satu dari sepuluh penyakit yang merupakan angka jumlah kematian di RSUD Doris Sylvanus. (HERMAWAN DP/B-7)

Berita Terbaru