Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pencak Silat Sebagai Media Pemersatu Bangsa

  • Oleh Penulis Opini
  • 14 Juli 2022 - 17:00 WIB

PENCAK silat merupakan warisan leluhur bangsa Indonesia yang harus dijaga dan dilestarikan. Pencak silat tidak hanya dikenal di Indonesia saja melainkan sudah go internasional. 

Pencak silat bernaung di bawah IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia) pada 18 Mei 1948 di Surakarta, Jawa Tengah. Di Indonesia banyak sekali aliran atau perguruan pencak silat diantaranya yaitu, IKS.PI Kera Sakti, PSHT, PSHW, Pagar Nusa, Tapak Suci, PSCP, Merpati Putih, Cimande, Joko Tole, Persinas ASAD, PO, PSH, dll. 

Semua perguruan pencak silat tersebut berada di bawah naungan IPSI. Tentunya setiap perguruan silat memiliki jurus dan ciri khas masing-masing. 

Akhir-akhir ini banyak kita lihat di media televisi ataupun media online, beberapa oknum perguruan silat terlibat bentrok atau tawuran dan hal ini pastinya sangat merugikan perguruan dan masyarakat yang secara langsung atau tidak langsung terkena dampaknya. Sangat disayangkan sekali apabila memiliki ilmu beladiri tetapi tidak digunakan baik. 

Sejatinya ikut perguruan silat tentunya bertujuan untuk belajar bela diri dan dapat membantu orang lain yang membutuhkan serta mencari saudara atau silaturahim. 

Seperti pelangi, tidak akan terlihat indah jika hanya terdiri dari satu warna saja tetapi pelangi terlihat indah karena terdiri dari berbagai warna, begitulah seharusnya kolaborasi perguruan pencak silat. 

Ibarat padi, 'Semakin Merunduk Semakin Berisi'. Begitulah seharusnya Jiwa Seorang 'PENDEKAR'. Di era sekarang ini, tentunya pencak silat dapat digunakan sebagai alat atau media pemersatu bangsa bukan malah pemecah bangsa. 

Dengan mengikuti pencak silat, maka diharapkan generasi penerus Bangsa ini dapat lebih mencintai, bangga dan melestarikan warisan leluhur Bangsa Indonesia sehingga pencak silat tidak diklaim atau diakui oleh Negara lain seperti berita yang baru-baru ini beredar di media. 

Oleh karena itu melalui pencak silat mari kita jaga keutuhan dan kebhinekaan serta kita pererat kesatuan dan persatuan bangsa.     

Oleh: Agung Samudra, M.Pd
Peserta LATSAR CPNS Angkatan XXVI Puslatbang KDOD

Berita Terbaru