Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sanksi Tegas Menanti Bagi Guru Malas Mengajar

  • Oleh Trisno
  • 26 Juli 2022 - 07:40 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Sebagai bentuk penegakan disiplin, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Murung Raya, Ferdinand Wijaya, S.P,t.,M.AP mengingatjab kepada semua guru yang tidak aktif mengajar anak murid akan diberikan sanksi tegas.

“Sanksi tegas yang diberikan nanti berupa peringatan, penurunan pangkat hingga pemecatan apabila diketahui ada oknum guru  tidak aktif mengajar,” kata Ferdinand Wijaya kepada wartawan ini di ruang kerjanya, Senin.

Dikatakanya lagi sanksi tegas kepada guru-guru yang tidak aktif mengajar merupakan bentuk ketegasan karena selama ini masih ada laporanadanya guru yg jarang mengajar dengan berbagai alasan dan kebanyakan terjadi di sekolah yang berada di wilayah desa desa.

Ferdinand nengatakan sudah sangat jelas para guru ini sudah mendapatkan hal baik itu gaji dan tunjangan dan diambil sumpah janji jabatan mereka sewaktu menjadi Pegawai Negeri Sipil, untuk mengabdi dan memberikan pendidikan yang terbaik bagi murid-muridnya. Demikian juga semua guru bersedia ditempatkan di mana saja, artinya mereka sudah siap jiwa dan raga untuk mengabdikan dirinya sehingga tidak ada alasan untuk malas mengajar.

Diungkapkan Keberhasilan suatu sekolah untuk mengantar muridnya menuju kesuksesan adalah keaktifan pihak gurunya pengajar, sebab bagaimana anak murid bisa sukses mendapatkan pelajaran kalau pihak gurunya sering tidak ada ditempat dan jarang masuk sekolah.

Menurut Ferdinand,  jika nantinya dari pihak mereka mendapatkan laporan lagi dari korwil, pengawas ataupun dari kepala sekolahnya terkait, guru yang tidak aktif mengajar lagi, maka jangan salahkan pihaknya memberikan sanksi berupa surat peringan pertama (SP1). 

"Surat peringatan yang akan dikeluarkan oleh Dinas Pendidikan nantinya kepada guru-guru yang tidak aktif ada tiga. Pertama SP-1, SP-2 dan SP-3, Jika sudah dikeluarkan SP-3, maka siap-siap guru itu akan diberikan sanksi tegas berupa pemberhentian atau diturunkan pangkatnya,” tegasnya.

Untuk itu saya berharap kepada semua guru, guru untuk memperhatikan masalah kedisiplinan karena keberhasilan pendidikan murid di sekolah ditentukan oleh guru.

“Kami percaya dan meyakini bahwa guru-guru yang ada di Murung Raya ini akan selalu memberikan pengajaran yang terbaik bagi anak-anak didik mereka, namun diakui masih ada oknum yang memang mengabaikan pengabdiannya, tidak disiplin dan jarang mengajar, ini sangat disayangkan dan tentu akan ada sanksi tegas nantinya” pungkasnya. (Trs)

Berita Terbaru