Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

SD Diminta Angkat Kebudayaan Lokal

  • Oleh M Andhika
  • 08 September 2022 - 18:25 WIB

BORNEONEWS , Sampit - Pengawas Sekolah Dasar UPT Dinas Pendidikan Kecamatan Baamang, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Rusnilawati berharap, Sekolah Dasar (SD) di Kotim khusus Kecamatan Baamang untuk mengangkat budaya Kalimantan Tengah (Kalteng) melalui pakaian adat.

"Saya sangat senang sekali SDN 5 Baamang Hilir menggelar kegiatan program Cinta Budaya Lokal (Cibulok) dan disini guru maupun siswa-siswinya mengenakan pakaian adat Kalimantan. Hal seperti inilah yang saya inginkan di seluruh SD di Kotim" ucap Rusnilawati. Kamis, 8 September 2022.

Rusnilawati menjelaskan, memperkenalkan dan mengangkat pakaian adat tidak hanya sebatas melalui program sekolah saja, tetapi bisa juga melalui program yang lainnya terkait dengan adat, maka dengan seperti itu akan cepat di terapkan dan dipahami oleh para siswa-siswi. 

"Untuk para guru ataupun orang tua, wali murid jangan pernah malu mengakui bahwa kita lahir di tanah Kalimantan. Karena Kalimantan ini adat istiadatnya sudah dikenal di seluruh Indonesia bahkan sampai tingkat internasional," jelasnya.

Rusnilawati juga berpesan kepada siswa-siswi di SDN 5 Baamang Hilir untuk mencintai dan tidak malu untuk mengenal adat istiadat di Kotim. Khususnya menggunakan pakaian adat.

"Pesan saya untuk siswa-siswi di Kotim terlebih khusus di SDN 5 Baamang Hilir bersikap ramahlah kepada semua orang terlebih kepada orang tua dirumah dan saya berharap cintailah kebudayaan lokal kita, karena kalian ini merupakadmn generasi penerus, kalau bukan kalian siapa lagi yang akan meneruskan ini. Kalau bisa nanti kalian juga bermain mainan Adat kita seperti bagasing dan yang lainnya," tutupnya. (M ANDHIKA/B-5)

Berita Terbaru