Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinkes Barito Utara Gelar Pertemuan Koordinasi Percepatan ODF dan 5 Pilar STBM

  • Oleh Ramadani
  • 13 September 2022 - 21:10 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Utara  menggelar pertemuan koordinasi percepatan Open Defecation Free (ODF) dan 5 pilar Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM), di aula dinkes, Selasa, 13 September 2022.

“STBM merupakan pendekatan dan paradigma baru pembangunan sanitasi Indonesia yang mengedepankan masyarakat dan perubahan perilaku,” kata Kepala Dinas Kesehatan Barito Utara, Siswandoyo saat membuka kegiatan.

STBM ditetapkan sebagai kebijakan nasional berdasarkan Kemenkes RI Nomor 852/MENKES/SK/IX/2002 untuk mempercepat MDGs dalam rangka mengurangi hingga setengah penduduk yang tidak memiliki akses terhadap air bersih dan sanitasi.

STBM ini, jelas dia, bertujuan untuk mewujudkan perilaku masyarakat yang hiienis dan saniter secara mandiri dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya. 

"Dan diharapkan pada tahun 2025 Indonesia bisa mencapai sanitasi total untuk seluruh masyarakat,” kata Siswandoyo.

Siswandoyo menambahkan, ODF merupakan kondisi ketika setiap individu dalam komunitas tidak buang air besar sembarangan, pembuangan tinja yang tidak memenuhi syarat sangat berpengaruh pada penyebaran penyakit berbasis lingkungan.

“Sehingga untuk memutuskan rantai penularan ini harus dilakukan rekayasa pada akses ini, agar usaha tersebut berhasil, akses masyarakat pada jamban (sehat) harus mencapai 100 persen pada seluruh Indonesia,” ucapnya.(RAMADHANI/B-11)

Berita Terbaru