Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Barak 4 Pintu di Sampit Terbakar Saat Penghuni Keluar Rumah

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 02 November 2022 - 12:20 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Bangunan barak 4 pintu di Gang Kelapa, Kelurahan Mentawa Baru Hilir, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), terbakar pada saat penghuni dan pemiliknya sedang berada di luar. 

Kebakaran tersebut terjadi pada Rabu, 2 November 2022 sekitar pukul 10.00 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, hanya saja harta benda tidak sempat diselamatkan, karena kepulan asap  pekat menyelimuti seluruh ruangan bangunan. 

"Barang-barang tidak sempat saya selamatkan, karena saat itu asap di dalam barak sangat tebal," ujar Agus (47), pemilik barak tersebut. 

Belum diketahui persis penyebab munculnya api. Namun dari keterangan sejumlah warga, api muncul pertama kali di bagian atap bangunan barak. Hingga menjalar ke bagian atap lainnya. 

Diduga, kebakaran tersebut terjadi akibat korsleting listrik. Karen, api pertama kali muncul bukan dari bagian bawah, namun di bagian atap. 

Barak tersebut juga ditinggali oleh seorang warga bernama Jauhari. Yang pada saat kejadian juga tidak berada di lokasi. Sementara, saat ini api sudah dapat dipadamkan oleh pihak Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kotim. 

Kebakaran tersebut juga sudah ditangani aparat kepolisian, yang langsung memasang polis line di areal barak yang terbakar tersebut. Guna penyelidikan lebih lanjut, terkait penyebabnya. (MUHAMMAD HAMIM/B-5)

Berita Terbaru