Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sukseskan Good Governance Butuh ASN Kompeten

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 22 November 2022 - 15:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Asisten Bidang Administrasi Umum Sri Suwanto mengingatkan dalam sukseskan Good Governance atau pemerintahan yang baik butuh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang kompeten.

“Sesuai dengan tuntutan nasional dan tantangan global untuk mewujudkan kepemerintahan yang baik atau good governance, diperlukan ASN yang memiliki kompetensi jabatan,” ucapnya membuka workshop analis kebijakan dan angka kreditnya tahun 2022, di Aula Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Prov. Kalteng, Selasa, 22 November 2022.

 Sri mengatakan untuk dapat menjalankan tugas pelayanan publik, tugas pemerintahan, dan tugas pembangunan, ASN harus memiliki profesi dan manajemen ASN.

 Profesi dan manajemen ASN perlu berdasarkan pada sistem merit atau perbandingan antara kualifikasi, kompetensi, dan kinerja yang dibutuhkan oleh jabatan dengan kualifikasi.

 Ia menilai workshop analisis kebijakan merupakan salah satu langkah strategis yang harus dilakukan dalam rangka merespon tuntutan masyarakat.

ASN dituntut untuk meningkatkan kapasitas, kompetensi, dan profesionalisme aparatur dalam menjalankan peran dan fungsinya yang senantiasa konsisten.

“Dengan (tetap) mengedepankan prinsip tata kelola pemerintahan yang baik sesuai ketentuan yang berlaku,” ungkapnya. (HERMAWAN DP/B-5)

Berita Terbaru