Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kerajinan Getah Nyatu Berpotensi Jadi Produk Unggulan Kota Cantik

  • Oleh Hendri
  • 23 November 2022 - 15:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pemerintah Kota Palangka Raya, terus membina pelaku Industri Kecil Menengah (IKM) di wilayah setempat. Salah satu upaya tersebut di antaranya melalui pelatihan dan bimbingan teknis tentang kerajinan getah nyatu.

"Kerajinan jenis ini memiliki prospek dan peluang besar untuk menjadi produk unggulan Kota Cantik yang dapat menopang perekonomian dan membuka lapangan kerja baru," kata Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin, Rabu, 23 November 2022.

Dia mengatakan, ketersediaan Sumber Daya Alam (SDA) pohon getah nyatu cukup melimpah di daerah Tangkiling. Meskipun tidak tumbuh di sembarang tempat namun merupakan tanaman yang memiliki pertumbuhan relatif cepat.

Pohon ini hanya dalam kurun enam bulan telah bisa tumbuh hingga mencapai 8 meter. Pohon nyatu yang berumur enam bulan itulah yang biasanya menjadi patokan untuk memanen dengan cara mengambil getahnya.

Harga jual yang ditawarkan untuk kerajinan tangan dari getah nyatu ini sangat beragam mulai dari yang termurah berupa gantungan kunci yaitu Rp1.000,00 per biji sampai dengan ukiran perahu jurung dengan tingkat kesulitan yang cukup rumit dengan harga berkisar antara Rp550.000,00 bahkan hingga jutaan rupiah.

Harga untuk produk kerajinan tangan tersebut tergantung pada ukuran, bentuk dan tingkat kerumitan dalam membuat kerajinan. Sekarang ini kerajinan tangan dari getah nyatu telah menjadi salah satu ciri khas yang kemudian semakin dikembangkan oleh masyarakat.

"Kami terus memberikan dukungan sehingga kerajinan tangan dari getah nyatu menjadi barang souvenir yang sangat unik dan juga menarik dari kota Palangka Raya. Semoga semakin banyak yang mau memulai usaha kerajinan ini," pungkasnya. (HENDRI/B-5)

Berita Terbaru