Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Menko Marves Minta Daerah Anggarkan Program Bangga Buatan Indonesia

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 02 Desember 2022 - 22:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Ivestasi (Menko Marves) RI, Luhut Binsar Pandjaitan meminta pemerintah daerah menganggarkan program Bangga Buatan Indonesia/Produk Dalam Negeri (BBI/PDN) dan Bangga Berwisata di Indonesia Aja (BBWI).

“Pemerintah provinsi/kabupaten/kota agar mengalokasikan anggaran untuk pelaksanaan program BBI/PDN dan BBWI,” kata Luhut saat rakor pelaksanaan Gerakan Nasional (Gernas) BBI/PDN dan BBWI 2023 secara virtual, Jumat, 2 November 2022.

Selain itu, Luhut meminta pemerintah daerah membuat SK Tim Gernas BBI, PDN, dan BBWI yang melibatkan Kabupaten/Kota dan menghimpun data UMKM/IKM/Artisan dari Kabupaten/Kota untuk digunakan sebagai baseline untuk pelatihan, pendampingan, permodalan dan pembukaan akses pasar.

Ditambah lagi mengorkestrasikan peran berbagai pemangku kepentingan, termasuk kementerian lembaga Bank Indonesia dan OJK di daerah, top brands, asosiasi, komunitas, dan media.

Serta melibatkan rumah BUMN dan berpartisipasi pada acara Business Matching V yang diselenggarakan oleh TNI di Jakarta dengan menghadirkan showcasing produk unggulan masing-masing daerah terutama yang berbasis teknologi

"Kemendagri harus memastikan Pemda agar mengintegrasikan program BBI/PDN dan BBWI ke dalam rencana kerja dan anggaran daerah pada 2023,” tegasnya.

Turut hadir dalam rakor tersebut, Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Provinsi Kalteng, Leonard S. Ampung, Kepala Biro PBJ Setda Prov. Kalteng Suharno dan JFT PPBJ Bartelman (HERMAWAN DP/B-7)

Berita Terbaru