Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Give Blood Give Life! PMI Kobar Ajak Masyarakat Rutin Donor Darah

  • Oleh Nurita Fitriyastuti
  • 08 Februari 2023 - 17:10 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Palang Merah Indonesia (PMI) dari Unit Donor Darah (UDD) di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) memberikan layanan untuk para relawan yang ingin mendonorkan darahnya kepada masyarakat yang membutuhkan. 

PMI Kobar yang berada di Jalan Sultan Syahrir nomor 18 atau tepat di depan RSUD Sultan Imanuddin membuka layanan pendonor sukarela pada setiap hari mulai pukul 08.00 sampai 21.00 WIB. 

Pendonor sukarela di Kabupaten Kobar sejak tahun 2021 sanpai 2022 mengalami peningkatan dari 1866 meningkat hingga 2735 relawan. Sebagian besar paling banyak pendonor sukarela berusia 25 sampai 44 tahun. 

Selain itu, mendonorkan darah dilakukan minimal 2 bulan sekali dengan syarat dan ketentuan berlaku. Hal tersebut seperti yang dikatakan petugas UDD Kabupaten Kobar, Asa Yosua Christandy pada Rabu, 18 Februari 2023.

"Syaratnya sehat, tidak mengosumsi obat-obatan termasuk jamu juga gak boleh karena jika dipaksakan donor nanti hasil plasmanya itu gak bening, ada yang sampai hijau" katanya.

Kemudian, manfaat donor darah salah satunya mendeteksi dini penyakit serius serta menjaga kesehatan jantung bagi pendonor. 

"Manfaatnya nih yang menurut saya paling penting menjaga kesehatan jantung, kita mengurangi volume darah yang berlebihan otomatis kinerja jantung kita untuk memompa darah lebih mudah, ringan" ujar petugas UDD.

Hal tersebut menunjukkan bahwa dengan melakukan donor darah dapat mengurangi risiko penyumbatan darah yang berakibat stroke maupun penyakit jantung koroner. 

Yoyok Sugiarto, salah satu warga Kobar yang rutin mendonorkan darah. Dia menyampaikan setelah mendonorkan darah, badanya merasa lebih ringan dan nyaman, ia dengan tulus membantu masyarakat bagi yang membutuhkan donor darah.

"Ringan, enak gitu. Alhamdulillah sering donor udah 14 kali ini, motivasi untuk saling membantu yang membutuhkan walaupun setetes tentu bermanfaat bagi yang membutuhkan" ujarnya.

Berita Terbaru