Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kapolres Katingan Apresiasi Ketahanan Pangan Milik Warga Kampung Lalu Lintas

  • Oleh Abdul Gofur
  • 23 Februari 2023 - 14:30 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Kapolres Katingan AKBP I Gede Putu Widyana mengapresiasi ketahanan pangan milik warga kampung lalulintas. 

"Kami mengapresiasi adanya ketahanan pangan milik warga kampung lalulintas di Jalan Gemini, Komplek Haing Jaya Permai I Rt 15, Kelurahan Kasongan Lama," ujar Kapolres Katingan AKBP I Gede Putu Widyana, Kamis, 23 Februari 2023.

Dirinya serta sejumlah perwira Polres Katingan kemarin meninjau ketahanan pangan kampung lalulintas tersebut. Ternyata keberadaanya sangat baik dan terkelola dengan baik pula. 

"Ini dalam rangka mendukung ketahanan pangan nasional, kemarin kita mengecek ketahanan pangan tersebut," sebutnya. 

Kapolres mengaku pihaknya  mengapresiasi inovasi dan terobosan kreatif warga. Pasalnya hal itu dinilai mendukung program ketahanan pangan nasional, yang telah dicanangkan oleh pemerintah dalam membantu perekonomian warga.

Dirinya akan terus memantau ketersediaan lahan, pengolahan lahan, dan penyemaian bibit tanaman seperti cabai, kentang, jagung serta tanaman palawija lainnya.  

“Ya selama ini kami memiliki kebun di Polres Katingan, lahan tersebut kami olah menjadi kebun yang menghasilkan berbagai sayur dan buah untuk menjaga ketahanan pangan, khususnya di Katingan ini," tambahnya. (ABDUL GOFUR/H) 

Berita Terbaru