Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

2023 Tahun Terakhir RPJMD Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang

  • Oleh Rudi Ahmadi
  • 24 Februari 2023 - 22:10 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan Kabupaten Pulang Pisau (Pulpis) yang berlansung sejak 6 hingga 22 Februari 2023 di delapan kecamatan secara resmi berakhir dan menghasilkan usulan terbaik dengan dua skala prioritas.

Bupati Pulpis Pudjirustaty Narang mengatakan musrenbang yang merupakan agenda tahunan tersebut merupakan lanjutan dari pelaksanaan Musrenbang Desa yang sebelumnnya telah dilaksanakan guna menciptakan sinergitas dan sinkronisasi pembangunan di segala bidang.

"Hasil rekapitulasi tersebut mulai dari usulan prioritas satu dan dua tentunya harus menjadi dasar dalam pelaksanan ditingkat selanjutnya, baik tingkat kabupaten maupun provinsi," katanya, saat acara Musrenbang di aula kantor Kecamatan Jabiren Raya.

Taty menuturkan bahwa tahun 2023 merupakan tahun terakhir untuk periode Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Pulang Pisau periode 2018-2023. Bahkan mendekati akhir masa jabatan sebagai kepala daerah.

Yakni perencanaan tahun 2024 berpedoman pada rencana pembangunan daerah (RPD) Kabupaten Pulang Pisau Tahun 2024-2026 yang saatnya nanti akan diterapkan melalui peraturan kepala daerah pada Minggu ke empat bulan Maret 2023.

"Saya juga meminta kepada seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan pihak terkait lainnya agar serius dalam melakukan percepatan pelaksanaan kegiatan-kegiatan yang telah disusun dalam APBD tahun anggaran 2023 ini, tentu dengan berpedoman pada peraturan dan ketentuan yang berlaku berdasarkan dalam pencapaian visi-misi yang tertuang dalam RPJMD 2018-2023," tandasnya. (ahm)

Berita Terbaru