Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

BMKG Palangka Raya Terima Kunjungan Basarnas

  • Oleh Pathur Rahman
  • 14 Maret 2023 - 18:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pada hari Selasa, 14 Maret 2023, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kota Palangka Raya menerima kunjungan dari Basarnas Kota Palangka Raya.

Kepala BMKG Kota Palangka Raya Catur Winarti mengatakan, kegiatan menerima kunjungan ini adalah dalam rangka untuk mempererat silaturahmi dan meningkatkan sinergi antara instansi di Kota Palangka Raya.

Kegiatan kunjungan tersebut dipimpin oleh Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Kota Palangka Raya Alit Supartana, beserta dengan pejabat utama operasional kantor pencarian dan Pertolongan.

"Koordinasi ini kami lakukan dalam langkah antisipasi perubahan cuaca di Provinsi Kalimantan Tengah khususnya Kota Palangka Raya, agar para anggota Basarnas bisa dengan baik melakukan pencarian dan Pertolongan," katanya.

Sambungannya, kegiatan kunjungan tersebut juga bertujuan meningkatkan kerja sama dalam hal informasi, dimana informasi kondisi cuaca ini sangat penting untuk kinerja dari para anggota pencarian dan pertolongan Palangka Raya.

"Terima kasih atas kunjungan Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kota Palangka Raya Alit Supartana, saya harap sinergitas antar BMKG dan Basarnas Kota Palangka Raya bisa semakin kuat," pungkasnya. (PATHUR/J)

Berita Terbaru