Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Kapuas Studi Tiru Pembangunan Zona Integritas ke Polres Barito Selatan

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 23 Maret 2023 - 15:20 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Jajaran Polres Kapuas telah melaksanakan kunjungan kerja ke Polres Barito Selatan untuk studi kaji tiru pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju WBK dan WBBM.

Kunjungan ini dilakukan Wakapolres Kapuas Kompol Asdini Pratama Putra, diikuti Operator Program ZI perwakilan dari masing-masing Bagian dan Satuan Fungsi Polres Kapuas. 

Kunjungan tersebut juga dalam rangka mempelajari sistem pelayanan serta berbagai inovasi publik yang ada di polres Barito Selatan (Barsel). 

"Kegiatan dalam studi tiru yang kami lakukan beberapa hari lalu itu diantaranya mendengarkan paparan dari Kapolres Barito Selatan, peninjauan penjagaan dan ruang Pelayanan SPKT Polres Barsel," kata Kompol Asdini mewakili Kapolres Kapuas AKBP Qori Wicaksono, Kamis, 23 Maret 2023.

Juga dilanjutkan peninjauan ke ruang pelayanan Satpas Sat Lantas Polres Barsel, peninjauan ruang pelayanan Sat Reskrim Polres Barsel, peninjauan ruang pelayanan Sat Tahti Polres Barsel.

"Pelaksanaan kegiatan dengan berkunjung ke polres lain yang telah memperoleh Predikat WBK dan WBBM, adalah agar bisa membuka wawasan dan pengalaman dalam hal peningkatan kualitas pelayanan prima kepada masyarakat," ucapnya.

Ke depan pengalaman yang berhasil di terima dalam studi tiru bisa di paparkan selanjutnya di aplikasikan dalam kegiatan tugas sehari-hari di Polres Kapuas.

"Dengan usaha keras semoga kita dapat meraih predikat WBK dan WBBM di tahun 2023 ini," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/H)

Berita Terbaru