Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wabup Sukamara: Berhasil Raih Opini WTP Berkat Kerja Keras dan Dukungan Semua Pihak

  • Oleh Norhasanah
  • 23 Mei 2023 - 20:30 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Keberhasilan Kabupaten Sukamara dalam meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) sebanyak 11 kali berturut-turut dari BPK RI Perwakilan Kalimantan Tengah merupakan hasil dari kerjasama semua pihak.

Wakil Bupati Sukamara, Ahmadi mengatakan bahwa penghargaan yang diterima tidak lepas dari kerja keras dan dukungan semua pihak, yakni Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan seluruh elemen masyarakat.

"Kita bekerja tidak hanya pemerintah daerah sendiri tetapi ada DPRD dan semua Forkopimda yang mendukung serta masyarakat Kabupaten Sukamara," kata Ahmadi, Selasa, 23 Mei 2023.

Menurut dia, meskipun pada tahun 2022 masih dalam kondisi pandemi Covid -19 berdampak pada perekonomian yang tidak menentu. Meski begitu, Kabupaten Sukamara masih bisa mempertahankan penghargaan Opini WTP.

"Berkat kegigihan dan kerjasama semua pihak kita tetap dapat meraih opini WTP ini," ujar Ahmadi.

Sementara itu, Bupati Sukamara Windu Subagio mengatakan penghargaan yang berhasil diraih tersebut akan menjadi motivasi untuk mewujudkan tujuan pihaknya dalam mensejahterakan masyarakat Bumi Gawi Barinjam.

"Momentum ini dapat menjadikan kami jajaran pemerintah daerah Sukamara lebih semangat lagi mencapai hal yang menjadi tujuan utama pemkab yaitu mewujudkan masyarakat Kabupaten Sukamara yang sejahtera, aman, berkeadilan dan damai," ujarnya.

Meski begitu, dirinya menyadari bahwa masih banyak kekurangan yang perlu diperbaiki agar dapat mewujudkan apa yang menjadi cita-cita tersebut.

"Bagi saya, bupati yang merupakan pejabat politik satu saja kekurangan atau kesalahan sudah terasa sangat banyak," tukas Windu Subagio. (NORHASANAH/Y)

Berita Terbaru