Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Lamandau Cocok untuk Budidaya Lengkeng

  • 23 Maret 2016 - 21:04 WIB

LAHAN di Kabupaten Lamandau ternyata sangat potensial untuk dikembangkan berbagai tanaman, salah satunya buah kelengkeng.

Hal ini dibuktikan dengan kesuksesan terobosan pengembangan buah kelengkeng yang dipusatkan di Balai Benih Dinas Pertanian Peternakan dan Perikanan (Distanakan) Kabupaten Lamandau, jalan komplek perkantoran Bukit Hibul Barat, tepatnya saat panen perdana, Rabu (23/3/2016).

Tampak hadir Bupati Lamandau, Marukan, Ketua DPRD Lamandau Tommy Hermal Ibrahim, serta sejumlah perwakilan SKPD.

Di sela-sela kegiatan, Marukan mengaku mulanya tidak cukup optimistis buah kelengkeng mampu dibudidayakan dengan baik di tanah Lamandau. 

Terlebih, umumnya orang sudah tahu bahwa di beberapa daerah di Jawa telah menjadi sentra budidaya buah jenis ini. 

Namun ternyata, katanya, faktanya buah kelengkeng ini dapat tumbuh di Lamandau dengan baik, bahkan dibuktikan dengan hasil yang cukup melimpah pada panen perdana ini.

'Jujur, awalnya saya tidak optimistis kalau hasil buahnya bagus. Tapi dengan bukti ini, saya cukup puas dan mengharapkan distanakan untuk terus mengembangkannya atau bahkan melakukan pembinaan khusus kepada masyarakat. Karena ini tentu potensi bagus,' jelasnya.

Sementara itu, dalam kesempatannya, Kepala Distanakan Lamandau, Sunarto, mengatakan panen perdana buah kelengkeng sekaligus sebagai ajang pengenalan perdana kepada masyarakat luas yang nantinya akan disusul dengan pengembangan budidaya yang melibatkan masyarakat luas.

'Di sini kami sudah membuktikan bahwa buah kelengkeng bisa dikembangkan di Lamandau. Sehingga masyarakat bisa melihat dan kami harap juga bisa ikut mengembangkan bersama-sama,' ujarnya.

Dalam panen perdana tersebut ada empat jenis buah kelengkeng yang dipanen. Yakni, kelengkeng jenis Diamond Paver, Itoh, Dua Jari dan jenis Kelengkeng Pingpong. 

Adapun bibit ke empat jenis kelengkeng tersebut didapat dari Pontianak dan Bogor.(B-11)

Berita Terbaru