Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tangkap Potensi Menjanjikan untuk Mengembangkan Sektor Perikanan

  • Oleh Donny Damara
  • 30 Juni 2023 - 17:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Anggota Komisi II DPRD Kalteng, Lohing Simon meminta pemda maupun masyarakat di provinsi ini supaya dapat menangkap peluang atau potensi menjanjikan untuk mengembangkan sektor perikanan.

Lohing mengatakan, sektor perikanan salah satu yang perlu dikembangkan dalam rangka untuk memenuhi kebutuhan daerah. Potensi dalam pengembangannya pun sangat menjanjikan, terlebih sejumlah daerah di Kalteng berada dipinggiran daerah aliran sungai (DAS).

"Selain DAS ada juga potensi menjanjikan yang dapat dijadikan sebagai tempat mengembangkan perikanan, contohnya lobang-lobang bekas galian tambang pasir yang belum direklamasi. Di sejumlah daerah ini banyak," ucapnya, Jumat, 30 Juni 2023.

Lohing menjelaskan, pada dasarnya sesuai aturan bekas galian tambang pasir harus direklamasi. Akan tetapi, untuk menuntut hal itu akan sulit dilakukan, sehingga salah satu solusi yang dapat diberikan yakni menjadikannya sebagai tempat atau kolam ikan.

"Saya rasa pemda bisa memikirkan hal itu, bisa dilakukan kerja sama dengan pemilik lahan yang belum direklamasi tersebut. Ide ini tentu bisa menjadi alternatif positif dalam hal pengelolaan lahan yang tidak digunakan lagi terlebih belum dikukan penghijauan kembali," ujarnya.

Disebutkan Lohing, peluang itu apabila dicoba dan selama prosesnya berkembang maka dapat menguntungkan bagi daerah dari segi pemenuhan stok kebutuhan ikan dan juga masyarakat pengusaha atau pengelolanya dari sisi perekonomian dan peningkatan kesejahteraan.

"Menurut saya tidak ada salahnya bekas galian tambang pasir itu dijadikan kolam ikan, dan itu saya rasa positif, daripada dibiarkan begitu saja. Melihat potensi itu banyak di wilayah Kalteng lobang bekas galian tersebut yang bisa dioptimalkan. Yang pasti bisa memberikan keuntungan ekonomi," tukasnya. (DONNY D/H)

Berita Terbaru