Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

255 Petani Kelapa Sawit Kobar dan Kotim Ikuti Program Pengembangan SDM

  • Oleh Testi Priscilla
  • 31 Juli 2023 - 15:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Sebanyak 255 orang petani kelapa sawit di Provinsi Kalimantan Tengah mengikuti program pengembangan sumberdaya manusia atau SDM petani kelapa sawit yang dilaksanakan AKPY-STIPER dengan pendanaan dari BPDPKS pada Senin, 31 Juli 2023.

"Khusus program pengembangan SDM yang dikerjasamakan dengan AKPY-STIPER tahun 2023 adalah Pelatihan Petani Kelapa Sawit di 2 Provinsi 5 kabupaten," kata Wakil Direktur AKPY-STIPER, Idum Satia Santi mewakili Direktur AKPY-STIPER, Sri Gunawan menyampaikan sambutannya.

Dilanjutkan Idul bahwa untuk Provinsi Kalteng telah dilaksanakan bagi Kabupaten Pulang Pisau pada 22-26 Juli 2023 lalu kemudian untuk Kobar dan Kotim pada 30 Juli hingga 3 Agustus 2023 ini.

Sementara provinsi lainnya ialah di Provinsi Sulawesi Selatan bagi Kabupaten Lutim dan Lutra pada 9-30 Agustus 2023 mendatang.

"Untuk Kotim sebanyak 101 peserta yang terbagi dalam 3 kelas program teknis budidaya kelapa sawit. Untuk Kobar sebayak 154 peserta, yang terdiri atas 2 kelas teknik budidaya kelapa sawit 62 peserta, 1 kelas program sarana dan prasarana 31 peserta, 1 kelas Panen dan pasca panen 30 peserta dan 1 kelas pemetaan 31 peserta," terangnya. 

Untuk pelatihan ini menurut Idul ada 8 pendamping dari Dinas Perkebunan dan juga diberikan oleh 9 Instruktur atau narasumber, serta akan dilaksanakan field trip di PT Bumitama Gunajaya Agro. (TESTI PRISCILLA/H)

Berita Terbaru