Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Lomba Perahu Tradisional dan Besei Kambe di Murung Raya Meriah

  • Oleh Trisno
  • 24 Agustus 2023 - 07:00 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Perdana digelar dalam rangka memeriahkan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke 78 dan HUT Kabupaten Mura, lomba Perahu tradisional dan besei kambe berlangsung meriah dan mendapatkan antusiame besar dari masyarakat Puruk Cahu. 

Lomba yang diinisasi Adaro Minerals dan PODSI Kabupaten Mura tersebut digelar sejak 19 Agustus lalu dan resmi berakhir atau ditutup pada Selasa (22/8) sore oleh Wakil Bupati Mura Rejikinoor bertempat di dermaga Putir Sikan Puruk Cahu.

Ketua panitia pelaksana, Milwan Admaja saat itu pelaksanaan lomba Perahu tradisional dan besei kambe memang pertama kalinya dilaksanakan dalam rangka memeriahkan HUT Proklamasi RI dan HUT Kabupaten Mura.

Dan tidak disangka ternyata antusiasme masyarakat untuk ikut serta menjadi peseta lomba termasuk yang menyaksikan jalannya lomba sangat tinggi.

Hal itu jelasnya membiktikan bahwa olah raga air di Mura cukup diminati dan menjadi salah satu sarana hiburan masyarakat.

"Peserta cukup banyak, baik perahu tradisional dan besei Kambe, ada perwakilan desa desa, bahkan dari kantor pemerintah termasuk dari para atlit dayung itu sendiri," jelasnya.

Tidak hanya lomba, pada penutupan juga dilaksanakan pembagian hadiah berupa doorprize bagi masyarakat yang hadir menyaksikan lomba yang salah satunya di sponsori oleh anggota DPRD Komisi 1, Heriyus. 

Sementara itu, Ketua PODSI Mura, Paulus Manginte saat itu juga menyampaikan terima kasih atas dukungan Adaro Minerals sehingga lomba Perahu tradisional dan besei kambe bisa dilaksanakan.

Tentu PODSI Mura sangat memberikan apresiasi karena dukungan terhadap perkembangan olah raga dayung khususnya di Mura.

Kedepan tentu kegiatan-kegiatan serupa bisa kembali dilaksanakan dan menjadi ahenda tetap PODSI.

Selanjutnya Wakil Bupati, Rejikinoor saat menutup kegiatan mengatakan bahwa atas nama Pemerintah dirinya memberikan apresiasi atas terselenggaranya lomba Perahu tradisional dan besei kambe tersebut. 

Berita Terbaru