Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

TPHP Kalteng Mitigasi Kegagalan Panen Dampak Kekeringan

  • Oleh Marini
  • 04 September 2023 - 19:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Sunarti mengatakan saat ini pihaknya telah melakukan mitigasi atau upaya untuk mengurangi risiko kegagalan panen terhadap ancaman kekeringan.

"Seperti melakukan adaptasi melibatkan peran serta petani, untuk penyesuaian pola tanam berdasarkan ketersediaan air irigasi, penggunaan varietas unggul adaptif terhadap kekeringan, dan pembuatan sarana irigasi pertanian," ucapnya, Senin 4 September 2024.

Ia juga memberitahukan, varietasnya yang tahan kekeringan salah satunya padi. Serta pihaknya membantu petani dalam ilmu pengetahuan demi para petani memahami fenomena cuaca dan iklim beserta perubahannya.

"Dengan mengetahui lebih dini, petani dapat melakukan perencanaan mulai dari penyesuaian waktu tanam. Penggunaan varietas unggul tahan kekeringan, pengelolaan air, dan lain sebagainya," bebernya.

Ia mengutarakan, fenomena El Nino membuat musim kemarau tahun ini menjadi lebih kering. Puncak kemarau kering ini diprediksi akan terjadi di Agustus hingga awal September.

"Dengan kondisi ini akan jauh lebih kering, mitigasi untuk mengurangi risiko kegagalan panen telah kami laksanakan saat ini," terangnya. (MARINI/J)

Berita Terbaru