Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

BPP Paju Epat Dukung Vaksinasi Rabies di Wilayah Kerja

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 08 September 2023 - 08:00 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Balai Penyuluhan Pertanian atau BPP Paju Epat Kabupaten Barito Timur mendukung kegiatan vaksinasi rabies yang dilaksanakan dinas perikanan dan peternakan di wilayah kerja BPP Paju Epat.

"Kami memberikan dukungan kepada Tim Puskeswan (Pusat Kesehatan Hewan) Tamiang Layang untuk melakukan vaksinasi dengan pendampingan penyuluh pertanian yang ada di BPP," ungkap Koordinator BPP Paju Epat Lukmanul Chakim, Kamis, 7 September 2023.

Dia menjelaskan, sasaran vaksinasi rabies yang dilaksanakan dinas perikanan dan peternakan yaitu hewan peliharaan yang dapat menularkan virus rabies melalui air saat menggigit.

"Jadi ini untuk mencegah penularan penyakit rabies dari hewan peliharaan kepada manusia di wilayah Kecamatan Paju Epat," kata Lukmanul.

Hingga kini, dari 8 desa yang ada di kecamatan tersebut, 4 di antaranya sudah menerima vaksinasi rabies yaitu Desa Murutuwu, Desa Siong, Desa Telang dan Desa Balawa.

"Kami berharap nanti segera dilaksanakan di semua desa yang belum karena rabies dapat menyebabkan kematian pada orang digigit hewan terinfeksi rabies," tutur Lukmanul.

Rabies merupakan penyakit virus zoonosis yang memengaruhi sistem saraf pusat. Jika gejala sudah muncul, maka tingkat kematian hampir 100 persen. Rabies disebabkan oleh paparan virus. Penyakit ini dapat membuat perilaku inang yang terinfeksi menjadi agresif. Hewan yang paling sering diketahui terinfeksi rabies dan menularkan kepada manusia melalui gigitan adalah anjing

Adapun ciri anjing yang terkena rabies yaitu mengalami perubahan perilaku, demam, kesulitan menelan, air liur berlebihan, gerakan sempoyongan, kejang hingga lumpuh, sensitif terhadap stimulasi cahaya, gerakan dan suara, serta mulut berbusa akibat akumulasi liur. (BOLE MALO/H) 

Berita Terbaru