Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Deteksi Dini Masalah Kesehatan, Puskesmas Pahandut Cek Kesehatan Pelajar

  • Oleh Pathur Rahman
  • 12 September 2023 - 01:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Sebagai upaya mendeteksi dini masalah kesehatan masyarakat, UPT BLUD Puskesmas Pahandut melakukan pengecekan kesehatan kepada pelajar di wilayah kerjanya.

Kepala UPT BLUD Puskesmas Pahandut dr Muhammad Rizal menyampaikan, kegiatan tersebut dilaksanakan di beberapa sekolah. Seperti SDN 1 Tumbang Rungan dan SMPN Satu Atap 8 Palangka Raya yang baru dilakukan pemeriksaan kesehatan.

Adapun pemeriksaan kesehatan yang pihaknya lakukan, terdiri dari pemeriksaan kesehatan mulut dan gigi, kesehatan indera pendengaran, indera pengelihatan, masalah kesehatan gizi dan pemeriksaan Hemoglobin (HB) darah.

"Pemeriksaan ini kami lakukan untuk memastikan kondisi kesehatan masyarakat khususnya pelajar Demin mendukung dan mengantarkan Indonesia generasi emas pada tahun 2045," katanya, 11 September 2023.

Lebih lanjut pria yang pernah menjabat sebagai kepala UPT Puskesmas Panarung ini mengungkapkan, pemeriksaan HB lebih di fokuskan kepada remaja putri yang sudah mengalami menstruasi.

Sehingga pihak UPT BLUD Puskesmas Pahandut bisa memberikan tablet penambah darah dan mengedukasi para remaja putri untuk rutin konsumsi tablet penambah darah.

"Alhamdulillah semua kegiatan dapat berjalan baik dan juga lancar," pungkasnya. (PATHUR/J)

Berita Terbaru