Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Percepatan Pembangunan di Kalteng Perlu Dukungan Pemerintah Pusat

  • Oleh Donny Damara
  • 12 September 2023 - 16:51 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Ketua Komisi I DPRD Kalteng, Yohannes Freddy Ering mengatakan dalam upaya melaksanakan percepatan pembangunan di Kalteng ini tentunya perlu dukungan dari pemerintah pusat.

Pasalnya, dengan geografis Kalteng yang begitu luas tanpa adanya dukungan pusat maka percepatan pembangunan pun akan sulit dilakukan terutama pemerataan. Oleh karenanya, pemda di provinsi ini pun harus bisa terus berkoordinasi dengan pemerintah pusat.

"Koordinasi itu harus terus berjalan sehingga nanti program pembangunan bisa banyak masuk daerah ini. Banyak langkah yang bisa dilakukan oleh pemda di Kalteng untuk melobi program pembangunan ke pusat," ujarnya, Selasa, 12 September 2023.

Disebutkannya, langkah-langkah yang dapat dilakukan yakni salah satunya berkoordinasi dengan Anggota DPR atau DPD RI Dapil Kalteng. Sampaikan dalam bentuk aspirasi sehingga kemudian anggota legislatif Dapil Kalteng di Senayan dapat menyampaikan ke pemerintah pusat.

"Pelaksanaan pembangunan di Kalteng ini tentu akan lebih cepat dan merata apabila pemda dan pusat saling bersinergi. Kita ketahui sendiri dari segi anggaran Kalteng ini sangat terbatas, dengan letak geografis yang luas pastinya anggaran pembangunan harus memadai," tuturnya.

Terlepas dari itu, ia pun mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh pemda di provinsi ini terutama berupaya agar pembangunan tetap bisa dilaksanakan meski dengan keterbatasan anggaran. Akan tetapi sangat diharapkan ada langkah dari pemda sehingga kedepan pembangunan bisa dilakukan secara merata.

"Meski pembangunan masih belum merata di Kalteng ini, namun kita tetap mengapresiasi capaian-capaian yang ada. Harapan kita tentu dengan langkah yang dilakukan, saling bersinergi dengan pemerintah pusat pembangunan di Kalteng ini kedepan bisa lebih merata dan dinikmati masyarakat hingga pelosok," tandasnya. (DONNY D/H)

Berita Terbaru