Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinas ESDM Kalteng Andalkan PPID Dorong Keterbukaan Informasi

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 30 September 2023 - 06:20 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Kalteng mengandalkan Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) dalam mendorong keterbukaan informasi.

“Kinerja PPID Pelaksana Dinas ESDM merupakan pintu keterbukaan informasi,” kata Sekretaris ESDM, Syaripudin saat visitasi monitoring dan evaluasi Komisi Informasi (KI) di Ruang Kepala Bidang Geologi, Kantor DESM Provinsi Kalteng, belum lama ini.

Syaripudin menyampaikan, keterbukaan informasi tersebut dilakukan demi terwujudnya penyelenggaraan pemerintah yang transparan, akuntabel dan dapat mendorong partisipasi masyarakat.

"Harapannya agar keterbukaan informasi publik ini lebih ditingkatkan lagi dalam memberikan informasi dan pelayanan kepada masyarakat dan abdi negara,” ungkapnya.

Sementara itu, tim penilai KI Kalteng yang dipimpin oleh Setni Betlina menyampaikan dan memberikan masukan kepada PPID Pelaksana Dinas ESDM.

Salah satunya untuk dapat melengkapi data-data yang diminta dalam pengisian Formulir Self Assessment Questionnaire (SAQ) untuk menuju keterbukaan digitalisasi yang informatif. (HERMAWAN DP/Y)

Berita Terbaru