Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Arboretum Nyaru Menteng Dishut Kalteng Wacanakan Perbaikan Sarpas Sebagai Magnet Wisatawan

  • Oleh Marini
  • 02 Oktober 2023 - 20:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Arboretum Nyaru Menteng adalah sebuah kawasan hutan yang di dalamnya terdapat banyak species flora dan fauna, yang menjadi objek wisata menarik di Palangka Raya.

Arboretum Nyaru Menteng akan makin dipercantik oleh Dinas Kehutanan (Dishut) Provinsi Kalimantan Tengah, dengan merencanakan perbaikan sarana prasarana (sarpas) untuk menjadi magnet bagi wisatawan lokal maupun mancanegara.

Kepala Dinas Kehutanan Kalteng Agustan Saining mengatakan, tahun 2023 sudah dirancangkan pembuatan sarana akses jalan. Kemudian, tahun berikutnya disusul dengan sarana parkir, booth-booth, jembatan menara.

"Tahun ini bangun akses jalan jadi nanti wisatawan yang berkunjung lebih mudah untuk melihat keindahan alam disitu. Serta bisa melihat Orangutan miliknya yayasan Borneo Orangutan Survival Foundation (BOSF) Palangka Raya," ucapnya, Senin, 2 Oktober 2023.

Dirinya memiliki visi yang positif untuk membantu melaksanakan program Pemerintah Provinsi Kalteng dibawah pimpinan Gubernur Kalteng H.Sugianto Sabran yaitu sadar wisata. 

Perbaikan tempat wisata berbasis hutan sesuai ranah Dinas Kehutanan, Agustan menyampaikan Arboretum Nyaru Menteng letaknya tidak terlalu jauh dari pusat Kota Palangka Raya. Sehingga, pihaknya gencar melaksanakan perbaikan maupun penunjang pariwisata sesuai dengan tupoksi kedinasan.

"Di situ kan ada orangutan jadi wisatawan lokal maupun mancanegara bisa melihat secara langsung. Dengan didukung sarpas yang ada, sebab sekarang kan banyak kayu yang sudah rusak jadi kami bangun nantinya yang semipermanen," terangnya. (MARINI/J)

Berita Terbaru