Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Lawang Sakepeng dan Potong Pantan Sambut Pj Bupati Seruyan

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 02 Oktober 2023 - 16:35 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang – Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor disambut dengan tradisi Lawang Sakepeng dan Potong Pantan, saat memasuki Kantor Bupati Seruyan, Senin, 2 Oktober 2023.

Lawang Sakepeng dan Potong Pantan  merupakan tradisi  adat istiadat penyambutan tamu penting  bagi masyarakat adat Dayak setempat.

Menurut Damang Kecamatan Seruyan Hilir dan Seruyan Hilir Timur, Ramses Tundan, dalam prosesi ini, saat Pj Bupati memasuki halaman kantor, dilaksanakan  penyambutan  Lawang Sakepeng kemudian Pj Bupati Seruyan melewati satu pintu yang dihiasi daun kelapa, di maksudkan ada satu kekuatan untuk memulai tugas.

Setelah penyambutan dengan tradisi lawang sakepeng, dilanjutkan  penyambutan dengan  ritual adat Potong Pantan bermakna untuk memutus halangan dan rintangan.

“Setelah melakukan pemotongan pantan dilanjutkan dengan prosesi tampung tawar, maknanya untuk menetralisir hal-hal yang tidak  inginkan, “ kata Ramses.

Diharapkan dengan prosesi adat Dayak Ngaju ini, Pj Bupati Seruyan bisa  menjalankan tugas dengan baik, lancar dan tanpa ada halangan.

Usai penyambutan dengan prosesi adat Penjabat Bupati Djainuddin Noor disambut pimpinan Perangkat Daerah, ASN dan Tenaga Kontrak di lingkungan Pemerintah   Kabupaten Seruyan

Diiringi dengan tari-tarian khas suku Dayak, Penjabat Bupati  Seruyan menyalami satu-satu persatu pejabat dan tamu yang hadir. (FAHRUL/J)

Berita Terbaru