Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pembangunan Gedung Pengadilan Agama Tamiang Layang Dimulai

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 05 Oktober 2023 - 23:30 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Pembangunan gedung Pengadilan Agama Tamiang Layang di Desa Jaar, Kabupaten Barito Timur telah dimulai. Awal pembangunan gedung tersebut ditandai dengan peletakan batu pertama pada Kamis, 5 Oktober 2023.

Peletakan batu pertama dihadiri Ketua Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya H Lutfi, Kepala Kantor Kemenag Barito Timur H Ahmadi dan Asisten II Sekda Barito Timur yang mewakili Pj Bupati Indra Gunawan serta tamu undangan lainnya.

Saat diwawancarai, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya H Lufti mengatakan, pembangunan gedung pengadilan agama bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat Barito Timur dalam urusan keagamaan dan hal lainnya yang berkaitan dengan pengadilan agama.

"Harapan kami pelayanan untuk warga masyarakat Barito Timur semakin baik ya, cukup banyak perkara perceraian maupun perkara lain yang nanti harus ditangani oleh Pengadilan Agama Tamiang Layang," ujarnya.

Sementara itu, Asisten II Sekda Amrullah menyampaikan rasa syukur serta ucapan terima kasih kepada Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya atas dimulainya pembangunan gedung itu.

"Yang jelas sangat berterima kasih pada pengadilan agama provinsi dengan adanya pembangunan pengadilan agama di sini. Artinya kita memaksimalkan terutama
pelayanan kepada masyarakat," ujarnya.

Dia berharap, pembangunan gedung pengadilan agama itu dapat berjalan lancar dan selesai tepat waktu sehingga dapat segera difungsikan sebagai mana mestinya.

"Mudah-mudahan semua kegiatan termasuk pembangunan ini bisa berjalan dengan apa yang diharapkan dan waktu yang sudah ditentukan," kata Amrullah. (BOLE MALO/Y)

Berita Terbaru