Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DPMD Kalteng Beri Pendidikan Politik pada Pemuda Gunung Mas

  • Oleh Riska Yulyana
  • 18 Oktober 2023 - 15:20 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Provinsi Kalimantan Tengah gelar sosialisasi peningkatan peran serta generasi muda desa dan hak politik dalam ketahanan masyarakat.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di aula Hotel Zefanya, Rabu, 18 Oktober 2023.

"Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk dukungan pemerintah daerah dalam pemberdayaan masyarakat, khususnya generasi muda desa melalui pemberian pendidikan politik untuk meningkatkan ketahanan masyarakat," ujar Kepala DPMD Kalteng H. Aryawan melalui Kabid Pemberdayaan Pengelolaan Sumber Daya Alam, Kawasan Pedesaan dan Ketahanan Masyarakat Fathuddin Noor, Rabu, 18 Oktober 2023.

Dia melanjutkan, dengan memahami peran dari generasi muda, arti politik, dan tujuannya, maka kita akan mengerti  dan menyadari bahwa politik adalah bagian yang penting untuk tujuan bernegara, sehingga
 mindset atau pola pikir terhadap politik itu jangan negatif.

"Diharapkan para pemuda menjadi paham akan hak politiknya, sehingga mampu dan mau menggunakan hak politiknya dengan sebaik-baiknya," paparnya.

Kemudian, dalam kegiatan sosialisasi ini para peserta akan mengikuti beberapa materi yang disajikan narasumber berkompeten yang akan menyampaikan materi berhubungan dengan peningkatan peran serta generasi muda desa dan hak politik dalam ketahanan masyarakat.

Narasumber yang diamksud yakni dari Akademisi IAIN Palangka Raya,
Dinas Pemuda dan Olahraga, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, Perwira Penghubung Kodim 1016 PKL Kabupaten Gunung Mas, dan Komisi Pemilihan Umum Gunung Mas.

Lebih lanjut dijelaskannya, untuk peserta dalam sosialisasi hari ini ada 75
orang perwakilan pemuda di Kabupaten Gunung Mas. (RISKA YULYANA/j)

Berita Terbaru