Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

BPR Marunting Sejahtera Launching Program 'Mas Basir' Lepaskan Pelaku UMKM dari Jeratan Rentenir

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 21 Oktober 2023 - 18:10 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Perusahaan Umum Daerah Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Marunting Sejahtera  meluncurkan program untuk memberantas rentenir dengan melaunching program Marunting Sejahtera Bebas Dari Rentenir (Mas Basir). BPR Marunting Sejahtera merupakan salah satu badan usaha milik Pemkab Kobar.

Program Mas Basir secara resmi dilaunching oleh Pj Bupati Kobar Budi Santosa, dihadiri Plh Sekda Kobar Juni Gultom, Direktur Utama BPR Marunting Sejahtera Amoni Hulu, perwakilan OJK Kalteng, HIPMI dan puluhan pelaku UMKM Kobar yang berlangsung di aula Kantor Bappeda Kobar, Sabtu, 21 Oktober 2023.

Dalam sambutanya, direktur Utama BPR Marunting Sejahtera Amoni Hulu menyampaikan bahwa produk MAS BASIR ini diinisiasi oleh Pj Bupati Kobar bersama OJK Kalteng, dalam rangka mengembangkan sektor UMKM di Kobar. 

"Ini adalah upaya mendukung pelaku UMKM agar bisa lebih berkembang lagi, khsusunya di Kabupaten Kotawaringin Barat. Karena kita tau UMKM ini secara tidak langsung membantu ketahanan  ekonomi secara nasional, bentuk dukungan kami salah satunya produk Mas Basir ini," ujarnya.

Melalui Program Mas Basir, para pelaku UMKM diberikan kemudahan akses permodalan melalui pinjaman tanpa agunan, maksimal hingga Rp 5 juta.

Selain itu, BPR Marunting Sejahtera hanya mengenakan bunga yang terbilang ringan yakni Rp 7.500 per setiap Rp 1 juta.

"Tujuan kami meringankan bapak ibu (UMKM), bunganya ringan. Satu jutanya per bulan hanya Rp 7.500, sekaligus menghindarkan bapak ibu dari pinjaman non formal yang kerap menggunakan premanisme dan cara yang tidak beradab saat penagihan," ungkapnya.

Selain pinjaman berbunga rendah, BPR Marunting Sejahtera juga menyediakan layanan menabung khusus bagi para pelapak UMKM. (DANANG/J)

Berita Terbaru