Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dewan Apresiasi Peningkatan RS Bhayangkara Palangka Raya

  • Oleh Donny Damara
  • 09 November 2023 - 15:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wakil Ketua Komisi III DPRD Kalteng Siswandi mengapresiasi adanya peningkatan RS Bhayangkara tingkat III Palangka Raya baik dari segi bangunan hingga pelayanan.

RS Bhayangkara sampai saat ini terus berbenah dalam upaya meningkatkan kualitas, seperti halnya membangun gedung pelayanan terpadu, merah putih, MCU Center maupun merenovasi ruang rawat inap bersalin.

"Kemarin RS Bhayangkara Palangka Raya dalam HUT ke 22 telah meresmikan gedung baru mereka, itu merupakan upaya peningkatan di RS tersebut dan kita patut apresiasi hal itu," katanya, Kamis, 9 November 2023.

Ia menyebut, dengan adanya gedung baru itu maka pelayanan di RS Bhayangkara akan meningkat dan bisa memberikan dampak signifikan terhadap sektor kesehatan di kota setempat khususnya Kalteng.

Selain itu, RS Bhayangkara selama ini juga sudah banyak membantu sektor kesehatan di Kalteng terutama saat pandemi Covid-19 yang terjadi 2 tahun lalu, dan RS ini juga menjadi salah satu alternatif tempat masyarakat berobat.

"Semoga apa yang dilakukan RS Bhayangkara ini bisa memberikan manfaat bagi masyarakat, peningkatan memang perlu dilakukan, sebab akan ada pilihan sebagai tempat masyarakat berobat," tukasnya. (DONNY D/H)

Berita Terbaru