Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kasatlantas Polresta Palangka Raya Mengedukasi Pelanggar Lalu Lintas

  • Oleh Pathur Rahman
  • 30 November 2023 - 07:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kasatlantas Polresta Palangka Raya AKP Salahiddin melakukan tindakan simpatik ketika menghadapi sejumlah pengendara yang melanggar aturan lalu lintas di wilayah hukumnya.

Para pelanggar itu tertangkap saat dirinya beserta personel melakukan pengaturan arus lalu lintas di sekitar Jalan Ahmad Yani, Palangka Raya. Sehingga diberikan tindakan simpatik, berupa teguran lisan dan edukasi mengenai pentingnya patuh terhadap aturan lalu lintas saat berkendara.

Salahiddin menjelaskan kepada mereka bahwa patuh terhadap aturan lalu lintas adalah kunci untuk menghindari risiko kecelakaan dan membahayakan diri sendiri serta orang lain.

"Mengendarai kendaraan motor bukanlah hal yang sepele. Kita harus memahami dan mematuhi aturan yang ada dalam Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009," jelasnya Kamis, 30 November 2023.

Salahiddin menegaskan bahwa kelalaian atau ketidakpatuhan terhadap aturan lalu lintas dapat membahayakan keselamatan diri dan orang lain, seringkali menyebabkan kecelakaan yang serius.

Dengan kepedulian terhadap keselamatan, Salahiddin mengajak para pelanggar untuk tidak mengulangi kesalahan dan mulai mempraktikkan ketaatan terhadap aturan lalu lintas.

Dia mendorong agar kesadaran ini dimulai dari diri sendiri dan diterapkan dalam lingkungan keluarga serta orang-orang terdekat.

"Dari hal sederhana seperti menggunakan helm dengan benar bagi pengendara sepeda motor, hingga menggunakan sabuk pengaman bagi pengemudi mobil, kita harus memperhatikan aspek keamanan ini," pungkasnya. (PATHUR/H)

Berita Terbaru