Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gubernur Kalteng Ajak Masyarakat Mendorong Ketahanan Pangan

  • Oleh Donny Damara
  • 23 Desember 2023 - 20:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Gubernur Kalteng Sugianto Sabran mengajak masyarakat di provinsi ini untuk bersama-sama berupaya mendorong ketahanan pangan agar semakin kuat.

Semua lintas kalangan baik pemerintah, tokoh masyarakat, agama, petani, peternak, dan lain sebagainya perlu memperkuat sinergitas dalam upaya membangun sektor ketahanan pangan untuk kepentingan daerah dan masyarakat.

"Terkait ketahanan pangan ini harus benar-benar menjadi perhatian serius bersama, kita harus bisa bersinergi dalam upaya memperkuat ketahanan pangan di Kalteng," ucapnya, Sabtu, 23 Desember 2023.

Disebutkannya bahwa, memperkuat ketahanan pangan perlu menjadi salah satu fokus untuk ditingkatkan, agar kedepan Bumi Tambun Bungai dapat berdaulat dan mandiri, serta bisa mewujudkan sebagai daerah lumbung pangan.

Ia mengungkapkan, Pemprov Kalteng pun sampai dengan saat ini sudah melakukan berbagai upaya meningkatkan pembangunan sektor pangan di Kalteng, sehingga hal itu perlu didukung oleh seluruh pihak.

"Upaya kita ini akan terus dilakukan, karena yang kita ingin daerah ini mampu menjadi lumbung pangan kedepannya. Harapan kita pastinya semua pihak mendukung itu dan saling bersinergi," imbuhnya. (DONNY D/H)

Berita Terbaru