Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Satpol PP Palangka Raya Gelar Pembinaan Fisik Bersama Koramil 1016 - 01 Pahandut

  • Oleh Pathur Rahman
  • 28 Januari 2024 - 21:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Palangka Raya menggelar kegiatan pembinaan fisik yang rutin dilaksanakan setiap minggu. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh anggota Satpol PP Palangka Raya dan di latih oleh Peltu Didik Kristiawan, Babinsa Koramil 1016 - 01 Pahandut.

Kepala Satpol PP Palangka Raya Berlianto mengatakan, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menjaga fisik dan stamina tubuh agar tetap sehat dan prima saat menjalankan tugas menjaga keamanan dan ketertiban umum di Wilayah Palangka Raya.

Ia juga berharap kegiatan ini dapat meningkatkan sinergitas dan solidaritas dan kekompakan antara Satpol PP Palangka Raya dan TNI khususnya Koramil 1016 - 01 Pahandut.

“Kami berterima kasih kepada Peltu Didik Kristiawan yang telah melatih kami dengan baik dan profesional. Kami berkomitmen untuk selalu menjaga kesehatan dan kedisiplinan kami sebagai aparat penegak perda dan perbup di Palangka Raya,” ujar Berlianto, Minggu, 28 Januari 2024.

Kegiatan pembinaan fisik ini meliputi pemanasan, senam, lari, dan push up. Kegiatan ini berlangsung selama satu jam dan diakhiri dengan pemberian arahan dan motivasi oleh Peltu Didik kepada anggota Satpol PP Palangka Raya.

"Semoga dengan kegiatan pembinaan fisik bisa menjaga kondisi fisik anggota Satpol PP Palangka Raya yang tentunya untuk menunjang menjalankan tugas dan fungsinya sehari - hari," pungkasnya. (PATHUR/H)

Berita Terbaru