Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Produksi Padi Kalteng Alami Penurunan

  • Oleh Testi Priscilla
  • 13 Februari 2024 - 15:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Kalimantan Tengah, Taufik Saleh mengatakan bahwa produksi padi mengalami penurunan dari tahun ke tahun di Kalteng.

"Pada triwulan IV 2023 produksi padi mengalami penurunan," kata Taufik pada Temu Media Bank Indonesia Kilas Balik Perekonomian Kalteng 2023 dan Outlook 2024 pada Selasa, 13 Februari 2024.

Menurut Taufik, hal ini terjadi sebagai dampak dari fenomena el-nino pada akhir tahun 2023 lalu.

"Yang terjadi yaitu penanaman yang mengalami kemunduran ke November--Desember," terangnya.

Taufik berharap di tahun 2024 ini akan ada perbaikan terkait sektor pertanian ini.

"Kedepan kita berharap proyek yang mendukung pertanian bisa membantu meningkatkan kinerja sektor pertanian. Kami berharap kinerja Sektor pertanian terutama padi bisa semakin meningkat dan membantu pasokan beras di Kalteng," tuturnya. (TESTI PRISCILLA/j)

Berita Terbaru