Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tingkatkan Kesiapan Keamanan, Anggota Ditsamapta Polda Kalteng Latihan Bela Diri

  • Oleh Pathur Rahman
  • 20 Februari 2024 - 23:20 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Dalam upaya meningkatkan kesiapan keamanan, personel Direktorat Samapta (Ditsamapta) Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah (Polda Kalteng) melaksanakan kegiatan bela diri Polri.

Kegiatan ini dipimpin oleh Kepala Seksi Pengendalian (Kasi Pasdal) AKP Muludin, bersama instruktur bela diri. Latihan bela diri ini diadakan di Lapangan Barigas, Markas Komando Polda Kalteng.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin kami untuk memastikan bahwa setiap anggota kepolisian siap menghadapi berbagai tantangan keamanan,” ujar Kombes Pol Cahyo Widiarso, Selasa, 20 Februari 2024.

Dengan semangat dan disiplin yang tinggi, para personel Ditsamapta berlatih berbagai teknik pertahanan diri yang efektif. Kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat solidaritas antar anggota serta meningkatkan kemampuan fisik dan mental mereka dalam menjalankan tugas.

Cahyo menambahkan pelatihan ini sangat penting untuk mempersiapkan personel Ditsamapta Polda Kalteng dalam menghadapi situasi yang membutuhkan pertahanan diri. Maka dari itu pihaknya berkomitmen untuk terus mengembangkan kemampuan bela diri anggota kami agar dapat memberikan perlindungan terbaik bagi masyarakat.

"Bela diri Polri ini diharapkan dapat meningkatkan kesiapan dan kemampuan personel dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Kalimantan Tengah," pungkasnya. (PATHUR/j)

Berita Terbaru